Suarakuningan.com - Damar panalar inatitute hadir memenuhi undangan dalam acara HAI (HARI AKSARA INTERNASIONAL) ke 61 yang diselenggarakan di Kecamatan Lembang Kabupaten Bandung Barat , Kamis (17/11). Hadir pada even tersebut seluruh dinas pendidikan, HIMPAUDI, PKBM dan TBM se Jawabarat.
Istimewanya, bukan sekedar undangan biasa, Damar Panalar kembali menerima piala dan penghargaan sebagai juara harapan 1 kategori TBM (Taman Bacaan Masyarakat) non PKBM (Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat) terbaik se Jawabarat. Acara ini merupakan event tahunan dalam agenda kegiatan Dinas Pendidikan Propinsi Jawa Barat.
Ketua Umum Damar Panalar Institut, Yopi Lasmana berharap semoga event seperti ini terus terselenggara sebagai bentuk penghargaan bagi insan akademis untuk memacu semangat pejuang-pejuang pendidikan non formal dalam memberikan layanan pendidikan yang layak di masyarakat sebagai penopang pendidikan formal dan mencerdaskan masyarakat sekitar kita.
“Terimakasih kepada Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Kuningan melalui Kabid PNFI yang telah membimbing, mengarahkan dan melibatkan kami (damar panalar) sehingga kami bisa mengharumkan nama kuningan di tingkat provinsi sebagai kabupaten pendidikan,” tambahnya.
“Mohon dukungan kepada bapak bupati, mudah-mudahan ke depannya kami bisa kembali berlaga di tingkat nasional, amiin. Besar harapan saya untuk kemajuan PKBM, TBM maupun pegiat pendidikan non formal di Kabupaten Kuningan dapat diperhatikan oleh pemerintah daerah dan dihargai keberadaanya di daerahnya sendiri,” harap Yopi. (Red)
0 comments:
Posting Komentar
Silahkan Berkomentar...
- Harap sesuai dengan Konten
- Mohon Santun
Terimakasih Telah Memberikan Komentar.