Hot News
29 Maret 2018

Pakan dari Ketela Selamatkan Ikan dari Upwelling, Direspon Bupati Utje



suarakuningan.com - "upwelling" adalah momok bagi para petani ikan Japung (Jaring Terapung) di Waduk Darma. Puluhan hingga ratusan ton ikan mati dan menimbulkan kerugian miliaran rupiah.

Upwelling merupakan perputaran air dari bawah naik ke permukaan, karena berat jenis air permukaan lebih berat dengan membawa lumpur sehingga menyebabkan ikan mati kehabisan oksigen.

Tahun 2015, beberapa keramba Japung milik petani yang pernah lolos dari bencana alam upwelling ini. Di saat nyaris semua ikan mati, beberapa Japung hanya terpapar satu dua ekor saja! Kejadian istimewa ini sampai ke telinga almh. Ibu Hj. Utje Ch. Suganda, S.Sos, M.AP.  Almarhumah dulu sempat ngobrol menanyakan keberhasilannya menyelamatkan ikan dari bencana upwelling.

Adalah Tio (Sulistio IPAC) seorang praktisi pertanian (pertanian, perikanan dan peternakan) yang mengembangkan pertanian organik sejak lama. Salah satu produknya adalah pakan ikan dari ketela pohon yang diolah menjadi "suplemen" bagi ikan sehingga meningkatkan daya tahan ikan terhadap perubahan air secara mendadak.

"Selain kualitas daging ikan yang berbeda dari kebanyakan ikan berpakan pelet, juga rasa dagingnya sempat membuat tidak percaya para petani ikan," kisahnya kepada Mang Sukun saat bersilaturahmi ke Saung Mang Sukun.

Tetangga Tio di sekitar rumahnya, bingung karena ayam-ayam yang dipelihara Tio tidak bikin bau meski kandangnya persis sebelah rumah. "Alhamdulillah, karunia Alloh tak terhingga bahkan untuk sekedar pakan ayam yang tidak menimbulkan bau pada kotoran ayam, bahannya banyak disekitar kita, hanya perlu kreativitas mengolahnya," pungkasnya. (red)
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 comments:

Posting Komentar

Silahkan Berkomentar...
- Harap sesuai dengan Konten
- Mohon Santun
Terimakasih Telah Memberikan Komentar.

Item Reviewed: Pakan dari Ketela Selamatkan Ikan dari Upwelling, Direspon Bupati Utje Rating: 5 Reviewed By: SuaraKuningan