Suarakuningan.com - Untuk mempercepat siklus data kependidikan di lingkungan Kemenag Kuningan, dan telah dibentuknya sistem pelayanan SIMPATIKA melalui situs SIMPATIKA KEMENAG, para operator mendapat sosialisasi Sosialisasi "Managemen dan PElayanan Program SIMPATIKA Bagi Madrasah dan RA Tahun 2015. Bertempat di RM. Mayang, Selasa (10/11).
Pada acara inti, admin kemenag membagikan akun sekolah yang aktif pada SIMPATIKA untuk diproses langsung di tempat sehingga jika ada hambatan akan langsung diselesaikan. Dalam prakteknya memang masih banyak operator yang kebingungan dalam hal pendaftaran sebagai operator sekolah pada akun institusi. Kami menyebar koordinator wilayah pada beberapa titik untuk mempermudah para peserta bertanya saat praktek langsung.
Terdapat pula peserta yang membawa berkas untuk kami proses langsung, seperti operator dari RA Nurussalam – Ragawacana yang membawa fotokopi SK Kepala RA nya untuk diproses pada akun SIMPATIKA. Ada juga peserta yang membawa berkas mutasi, berkas aktivasi sekolah S25b dan lain sebagainya. Alhamdulillah kami dapat memproses seluruh berkas yang masuk pada saat itu.
Adapun agenda awal dari para pejuang data di sekolah adalah melakukan aktivasi PTK serta Kepala Sekolahnya masing-masing dengan diawali peng-entrian data siswa serta jadwal pelajaran pada semester ganjil tahun pelajaran 2015/2016 ini.(Hisyam/Kontributor)
0 comments:
Posting Komentar
Silahkan Berkomentar...
- Harap sesuai dengan Konten
- Mohon Santun
Terimakasih Telah Memberikan Komentar.