SuaraKuningan.com – Maraknya pemberitaan nasional tentang kecaman terhadap razia warung makan yang berdagang sejak pagi hari di Bulan Suci Ramadhan menjadi sorotan ormas Islam di Kuningan. Ormas Gamas Kabupaten Kuningan, melalui sekretarisnya, Nanang Subarnas, S.Hut. memberikan keterangannya kepada media, bahwa pihaknya akan tetap menjalankan rutinitas organisasinya selama Ramadhan seperti beberapa tahun ke belakang.
Pada awal masuk bulan Ramadhan, Gamas telah menyebar beberapa rim selebaran seruan Ramadhan di beberapa wilayah di Kabupaten Kuningan. Dalam seruannya, Gamas mengajak masyarakat untuk bersama-sama meningkatkan kualitas ibadah dan menjauhi segala bentuk munkarot serta penyakit masyarakat.
“ Kami juga menghimbau agar tempat-tempat hiburan malam tutup total selama Ramadhan, juga segala jenis penyakit masyarakat seperti pelacuran, perjudian, minuman keras, narkoba dan sejenisnya supaya bisa dihentikan, “ papar Nanang.
Kemudian, Gamas juga menghimbau masyarakat menjaga kesucian bulan Ramadhan dengan menghormati mereka yang sedang menjalankan ibadah puasa. “ Bagi yang tidak berpuasa dimohon untuk menghargai ummat Muslim yang sedang berpuasa. Mereka yang bukan karena Syar’i, tidak berpuasa, dilarang makan, minum, apalagi merokok di tempat-tempat umum, karena bisa mengganggu kekhusyu’an ibadah puasa, “ lanjutnya.
Terkait pemberitaan nasional tentang perbedaan pandangan terhadap razia warung makan di bulan Ramadhan oleh Satpol PP, Gamas tetap tak bergeming dan meminta agar pemerintah daerah Kabupaten Kuningan melalui Satpol PP, untuk tetap mempertahankan aturan yang sudah dibuat.
“Pemkab Kuningan telah menyebarkan surat edaran himbauan yang hampir sama isinya dengan selebaran himbauan kami, untuk itu kami minta agar Satpol PP Kuningan sebagai pihak yang berwenang dalam penegakan aturan, untuk tetap menjalankan komitmennya dalam menjaga ketertiban ibadah puasa bagi masyarakat muslim Kuningan. Jangan sampai terpengaruh oleh pemberitaan yang banyak memutarbalikan opini,” ujarnya.(red)
Pada awal masuk bulan Ramadhan, Gamas telah menyebar beberapa rim selebaran seruan Ramadhan di beberapa wilayah di Kabupaten Kuningan. Dalam seruannya, Gamas mengajak masyarakat untuk bersama-sama meningkatkan kualitas ibadah dan menjauhi segala bentuk munkarot serta penyakit masyarakat.
“ Kami juga menghimbau agar tempat-tempat hiburan malam tutup total selama Ramadhan, juga segala jenis penyakit masyarakat seperti pelacuran, perjudian, minuman keras, narkoba dan sejenisnya supaya bisa dihentikan, “ papar Nanang.
Kemudian, Gamas juga menghimbau masyarakat menjaga kesucian bulan Ramadhan dengan menghormati mereka yang sedang menjalankan ibadah puasa. “ Bagi yang tidak berpuasa dimohon untuk menghargai ummat Muslim yang sedang berpuasa. Mereka yang bukan karena Syar’i, tidak berpuasa, dilarang makan, minum, apalagi merokok di tempat-tempat umum, karena bisa mengganggu kekhusyu’an ibadah puasa, “ lanjutnya.
Terkait pemberitaan nasional tentang perbedaan pandangan terhadap razia warung makan di bulan Ramadhan oleh Satpol PP, Gamas tetap tak bergeming dan meminta agar pemerintah daerah Kabupaten Kuningan melalui Satpol PP, untuk tetap mempertahankan aturan yang sudah dibuat.
“Pemkab Kuningan telah menyebarkan surat edaran himbauan yang hampir sama isinya dengan selebaran himbauan kami, untuk itu kami minta agar Satpol PP Kuningan sebagai pihak yang berwenang dalam penegakan aturan, untuk tetap menjalankan komitmennya dalam menjaga ketertiban ibadah puasa bagi masyarakat muslim Kuningan. Jangan sampai terpengaruh oleh pemberitaan yang banyak memutarbalikan opini,” ujarnya.(red)
0 comments:
Posting Komentar
Silahkan Berkomentar...
- Harap sesuai dengan Konten
- Mohon Santun
Terimakasih Telah Memberikan Komentar.