Seminar kali ini merupakan rangkaian kegiatan sekaligus puncak acara dies natalis ke-7 Korps Protokoler Mahasiswa (KPM) Universitas Kuningan yang dihadiri 1.270 peserta dari berbagai kalangan.
Ketua KPM Uniku Yosiana Sinta Dewi dalam laporannya, mengatakan, kegiatan ini kami hadirkan sebagai wujud kepedulian KPM dalam memberikan yang terbaik bagi siapapun.
“Acara ini merupakan satu rangkaian kegiatan dalam rangka ulang tahun KPM Uniku yang ke 7 yang bertajuk Amazing Moment KPM Uniku 2016,” tuturnya.
Sementara itu, Wakil Rektor III Universitas Kuningan Dr. Dikdik Harjadi, M.Si., dalam sambutannya mengatakan, seminar nasional ini merupakan puncak acara rangkaian agenda dies natalis ke 7 KPM Universitas Kuningan dengan materi Public Speaking dan Career Development.
“Sebelumnya, KPM Uniku telah melaksanakan syukuran potong tumpeng dan Workshop Keprotokoleran untuk para pengurus Organisasi Mahasiswa (Ormawa) Universitas Kuningan pada hari Kamis kemarin di Aula Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP),” tuturnya.
Selain itu, Dikdik berharap, semoga materi yang akan disampakan dari para narasumber yang kompeten di bidangnya ini, bisa memberikan manfaat dan suntikan semangat bagi para peserta seminar nasional ini khususnya mahasiswa Universitas Kuningan dan umumnya masyarakat Kabupaten Kuningan.
“Apalagi, kedepan pihak dari Mustika Puteri Indonesia bisa menjalin kerjasama lagi pada bidang-bidang lainnya dengan Universitas Kuningan,” harapnya.
Setelah selesai memberikan materi, Felicia Hwang dan Cindy diajak untuk bersilaturahmi dengan istri Bupati Kuningan Ika Acep Purnama di pendopo serta diajak makan siang bersama. Setelah itu, rombongan diajak juga untuk menghadiri acara Festival Linggarjati ke 70 di Gedung Perundingan Linggarjati Kuningan.
Hadir dalam acara seminar nasional tersebut, Wakil Rektor II Universitas Kuningan Fahmi Yusuf, M.M.S.I., Wakil Rektor III Dr. Dikdik Harjadi, M.Si, Pembina KPM Tatang Rois, M.Si., Ngatimin DS, M.Pd., Sahlan, M.Pd., Manajer Marketing Mustika Ratu Titin Embun, Narasumber Felicia Hwang dan Cindy Intan Audya Putri, Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Kuningan Dani Nurfaisal, Ketua KPM Yosiana Sinta Dewi, Demisioner Ketua KPM dan tamu undangan lainnya. (Asep Supriadi/UNIKU/Red)
0 comments:
Posting Komentar
Silahkan Berkomentar...
- Harap sesuai dengan Konten
- Mohon Santun
Terimakasih Telah Memberikan Komentar.