suarakuningan.com – “Berita” dalam definisi umum merupakan kabar melalui beragam media untuk menceritakan suatu kejadian yang hangat. Berita bisa menjadi media promosi suatu organisasi untuk menarik minat masyarakat luas.
Karena itu Jumat (16/12) sebanyak 14 anggota Komunitas LANTÉRHA Kuningan dari setiap pengurus ranting mengikuti pelatihan jurnalistik bersama Mang Sukun di Jalan Otista Lingkungan Pasapen 2 Kuningan.
Pelatihan jurnalistik dilakukan dengan menyenangkan. Meskipun tidak formal tetapi pelatihan diterima dengan baik oleh peserta.
Beberapa “kunci penting” untuk menyuguhkan sebuah berita, diberikan dalam pelatihan tersebut. 5W + 1H + (1 Picture), perlunya membuat catatan kecil atau rekaman untuk suatu kejadian yang akan dibuatkan berita. Dan masih banyak lagi.
Pelatihan jurnalistik dilakukan dengan menyenangkan. Meskipun tidak formal tetapi pelatihan diterima dengan baik oleh peserta.
Dekade media sosial saat ini, menurut Mang Sukun stasus facebook setiap orang merupakan “berita”. Sehingga harus dipertanggungjawabkan kebenaran berita yang diupdatekan di status dan juga yang lebih penting, ‘innama amalu biniyat’ (motif dan tujuan) update status yang bisa kita pertimbangkan akibat baik dan buruknya dari “berita” (status) yang kita buat.(Dimas/Lanterha/Kontributor/red)
0 comments:
Posting Komentar
Silahkan Berkomentar...
- Harap sesuai dengan Konten
- Mohon Santun
Terimakasih Telah Memberikan Komentar.