suarakuningan.com - Hobi nonton film sciene fiction (scifi)? Atau kagum animasi film-film 3D hingga terlihat nyata? 20 tahun lalu mungkin hanya dengan biaya dan fasilitas milik dunia hollywood saja. Tapi berkembangnya minat animasi ini merambah ke seluruh pelosok.
Seorang animator Kuningan kini mampu membuat "pesawat jatuh" di Kuningan. Di kawasan jalan baru yang menghubungkan Desa Panawuan dan Garatengah, tepatnya sebelah selatan jembatan Desa Tonjong.
Karena profesinya sebagai animator, tentu kapal yang ia jatuhkan hanyalah animasi. Bukan kapal sungguhan.
Sebuah model 3D pesawat penumpang yang dianimasikan dalam sebuah adegan scene pendek yang bertajuk: AIRPLANE CRUSH. Sebuah animasi yang di combine dengan adegan riil.
Scene pendek ini tidak kalah dengan scene-scene film hollywood. Sebuah adegan yang bisa memanjakan mata anda. Penasaran? Klik channel (saluran) youtube SILUNG PICTURES.
Di saluran ini kita tidak hanya disuguhkan scene kapal jatuh. Tapi ada scene-scene pendek lainya seperti lamborgini drive, city destruction, dan banyak lagi.
Betapa bangga Kuningan memiliki animator yang hasil karyanya tidak kalah dengan animator animator luar.(red)
0 comments:
Posting Komentar
Silahkan Berkomentar...
- Harap sesuai dengan Konten
- Mohon Santun
Terimakasih Telah Memberikan Komentar.