suarakuningan.com - Dalam rangka menjalankan tugas reses Masa Sidang III Tahun 2017 tanggal 6-12 Desember 2017, Bidan yang juga Anggota Komisi V DPRD Provinsi Jawa Barat Fraksi Partai Demokrat Hj.Yoyoh Rukiyah S.Tr. S.Keb, menggelar pertemuan dengan berbagai elemen masyarakat. Reses di penghujung tahun 2017 ini di gelar di lima desa di kabupaten Kuningan antara lain Desa Cimenga Kecamatan Darma, Desa Haurkuning Kecamatan Nusaherang, Desa Tundagan Kecamatan Hantara, Desa Susukan Kecamatan Cipicung dan Desa Cimahi Kecamatan Cimahi.
Sejak hari pertama reses (Rabu, 6/12), bidan Yoyoh turun ke bawah nemui warga Desa Cimenga Kecamatan Darma Kabupaten Kuningan,. Pertemuan yang digelar di Balai Desa Cimenga ini dilaksanakan untuk menyerap aspirasi masyarakat.
Dalam sambutannya, Hj. Yoyoh menyampaikan bahwa kedatangannya ke Desa Cimenga merupakan tugas negara sekaligus panggilan hati untuk dapat mendengar suara rakyat Kabupaten Kuningan atas apa saja permintaan yang diinginkan dari pemerintah. Selanjutnya, aspirasi tersebut akan dibawa ke rapat pleno DPRD pada masa sidang berikutnya.“Disini marilah kita sama-sama bekerja dengan iklas untuk membangun segala aspek pembangunan yang ada di Kabupaten Kuningan khususnya yang ada di Desa masyarakat Desa Cimenga,” Pungkas Yoyoh.
Layung, pemuda setempat menyampaikan terimakasihnya atas kehadiran Hj. Yoyoh. Menurutnya, kehadiran Hj. Yoyoh merupakan suatu hal besar dalam membantu segala aspek pembangunan yang ada di Desa Cimenga tersebut. “Semoga dari pelaksaan reses ini segala bentuk pembangunan yang ingin dilaksanakan di DPRD Jabar, namun harus turun bangun daerah sebagai Decision Maker. Kami sangat mendukung putra dari ibu Hj. Yoyoh rukiyah Menjadi Bupati Kuningan” teriak Layung dengan berapi api dan semangat.
Hari kedua hingga terakhir sesuai jadwal di Desa Haurkuning Kecamatan Nusaherang, jaring aspirasi dari masyarakat melalui reses begitu mendapat antusias masyarakat. Tak henti nya semua keluhan muncul, seperti program pemerintah yang tidak turun ke bawah, infrastruktur jalan, sarana prasarana desa, modal usaha kelompok, pertanian, peternakan, pendidikan, kesehatan. Di kesempatan ini, Bidan Yoyoh menyampaikan beberapa program yang sudah dan akan dilaksanakannya sebagai Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat.
Hari ketiga hingga terakhir, banyak masukan dan usulan dari warga desa Susukan, desa Tundagan dan desa Cimahi. “Aspirasi dari masyarakat yang masuk seperti penataan jalan lingkungan, penerangan jalan umum, pembangunan gedung SMK, sarana insfratrustur jalan desa dan dan gang, sarana dan prasarana pendidikan, dan kesehatan, pertanian dan lainnya. “Insya Allah keluhan-keluhan dari masyarakat akan kita bahas di provinsi dan akan di follow ap-i ke SKPD terkait untuk menjadi usulan yang prioritas“ ujar Yoyoh.
“Namun, saya minta masyarakat juga untuk bersabar karena tidak semua aspirasi tersebut bisa dipenuhi terutama oleh pemerintah provinsi. mengingat ada beberapa permasalahan menjadi domain pemerintah Kabupaten dan pemerintah desa” Ucap anggota DPRD Provinsi Jawa Barat yang juga ibunda Calon Bupati Kuningan Yosa Octora Santono. (red)
0 comments:
Posting Komentar
Silahkan Berkomentar...
- Harap sesuai dengan Konten
- Mohon Santun
Terimakasih Telah Memberikan Komentar.