suarakuningan.com - Hujan deras yang terus menguyur kabupaten kuningan selama empat hari kebelakang ini mengakibatkan terjadinya banjir dan longsor di beberapa daerah yang memang menjadi daerah rawan bencana, seperti di Kecamatan Cibingbin, Ciwaru, Ciniru dan beberapa daerah lainya.
Setelah sebelumnya tim investigasi lapangan Ikatan Pemuda Pelajar dan Mahasiwa Kuningan (IPPMK) bekerjasama dengan Himpunan Mahasiswa Kuningan Indonesia (HMKI) melakukan kordinasi di lokasi Longsor daerah ciniru dengan pihak BPBD Kab. Kuningan. Dalam kordinasi awal IPPMK mendapatkan informasi masih banyak kebutuhan dasar korban Longsor.
Pada kunjungan berikutnya IPPMK bekerjasama dengan HMKI memberikan bantuan berupa peralatan mandi, beras, dan makanan instan serta alat tulis sekolah.
Aksi Sosial ini didukung penuh oleh Bayu Fajriyaturrohman selaku Ketua Umum Ikatan Pemuda Pelajar dan Mahasiswa Kuningan (IPPMK) JADETABEK. " Saya mendukung penuh dan mengapresiasi apa yang telah dilakukan oleh rekan-rekan IPPMK terkait aksi seperti ini. Semoga kedepan IPPMK selalu menjadi yang terdepan dalam melakukan hal-hal positif."
Adam Prayoga turun langsung ke lapangan menambahkan " Aksi Sosial ini merupakan kepedulian IPPMK JADETABEK terhadap korban bencana di Kab.Kuningan. Semoga Aksi ini bisa sedikit membantu meringankan beban warga yang terkena dampak bencana. Saya berharap kepada masyarakat umum untuk ikut membantu baik secara moril maupun materil. Terakhir saya mengajak kepada seluruh masyarakat Kuningan untuk mendoakan semoga bencan ini tidak terjadi lagi di Kuningan." (Kominfo IPPMK)
0 comments:
Posting Komentar
Silahkan Berkomentar...
- Harap sesuai dengan Konten
- Mohon Santun
Terimakasih Telah Memberikan Komentar.