Hot News
3 Maret 2018

BJB Kuningan Kucurkan CSR 100 Juta Kepada Korban Bencana



suarakuningan.com - Bank BJB Cabang Kuningan memberikan bantuan kepada korban bencana di Kabupaten Kuningan melalui program Corporate Sosial Responsibility (CSR) sebesar 101.350 jt Rupiah.

Penyerahan bantuan diberikan langsung  kepada posko posko bantuan , sedikitnya 9 titik posko yang terbagi dibeberapa kecamatan mendapatkan bantuan CSR BJB yang dipimpin langsung Plt Bupati Kuningan Dede Sembada didampingi Kepala Cabang BJB Kuningan Maman Rukmana serta dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah ( BPBD ) Kabupaten Kuningan Agus Mauludin, Sabtu (3/3)

Bantuan berupa peralatan mandi,kebutuhan bayi, peralatan tidur dan perlengkapan wanita diberikan kepada sedikitnya sembilan titik posko bantuan yang tersebar seperti Kecamatan Ciniru, Karangkancana, Cibeureum, Subang, Kadugede dan Maleber.

Dalam sambutannya Kepala Cabang BJB Kuningan, Maman Rukmana mengatakan, BJB sebagai Bank BUMD Milik Pemerintah Daerah Provinsi dan Kabupaten di Jawa Barat merasa perlu untuk membantu para korban bencana di Kabupaten Kuningan, hal ini dimaksudkan untuk merehabilitasi dan recovery pasca mereka terkena bencana baik itu banjir,Tanah longsor yang terbagi 9 desa  beberapa kecamatan di Kabupaten Kuningan

“Kami mempunyai program CSR yang mana didalamnya ada dana untuk membantu para korban bencana dan kegiatan-kegiatan Pemerintah Kabupaten Kuningan, selama tahun 2018 kami telah memberikan CSR dan salah satunya yang sekarang kami lakukan,“ ujar Maman pada awak media diposko bantuan

Sementara itu Wakil Bupati Kuningan, Dede Sembada mengucapkan terima kasih dan penghargaan kepada Bank BJB Cabang Kuningan atas sumbangsihnya melalui dana CSR kepada masyarakat Kabupaten Kuningan yang terkena bencana, semoga kedepan bukan hanya BJB yang aktif memberikan bantuan untuk bencana alam, tetapi juga bank-bank yang ada di Kabupaten Kuningan karena mungkin semua mempunyai dana CSR seperti Bank BJB.

" Semoga apa yang dilakukan BJB dapat meringankan masyarakat dapat sehingga para korban bencana bisa terbantu dan meringankan beban mereka," harapnya.(Tang)
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 comments:

Posting Komentar

Silahkan Berkomentar...
- Harap sesuai dengan Konten
- Mohon Santun
Terimakasih Telah Memberikan Komentar.

Item Reviewed: BJB Kuningan Kucurkan CSR 100 Juta Kepada Korban Bencana Rating: 5 Reviewed By: SuaraKuningan