suarakuningan.com - Musim penghujan yang masih melanda sejumlah wilayah mengakibatkan berbagai bencana alam terjadi, seperti di Kabupaten Kuningan, Cirebon dan Brebes sehingga mengakibatkan bencana alam. Mulai dari longsor, pergerakan tanah hingga banjir bandang.
Tentunya bencana alam yang terjadi ini menuai banyak perhatian dari berbagai lapisan masyarakat. Sebagai bentuk kepedulian terhadap para korban bencana, Ikatan Alumni ‘Ainurrafiq (IKRAR) memberikan sejumlah bantuan. Bantuan tersebut telah diberikan langsung didua titik bencana yaitu di Ciledug Kabupaten Cirebon dan juga di Ciniru Kabupaten Kuningan pada Kamis (1/3). Yang mana kedua daerah tersebut merupakan tanah kelahiran mayoritas Alumni Pondok Pesantren ‘Ainurrafiq.
"Ini merupakan kepedulian kami (IKRAR) terhadap korban bencana di Kuningan dan Cirebon. Semoga bisa sedikit meringankan penderitaan korban, dan semoga korban diberi kesabaran," tutur Dimas Hidayatullah selaku Ketua Umum IKRAR.
Selanjutnya Ahmad Rijal selaku Koordinator IKRAR wilayah Ciayumajakuning berpesan kepada seluruh masyarakat khususnya yang berada di wilayah rawan bencana agar tetap berhati-hati dan waspada sejak dini.
“Kami berpesan kepada seluruh masyarakat yang berada di wilayah rawan bencana agar tetap berhati-hati dan waspada sejak dengan cara menjaga lingkungan masing-masing. Kami turut prihatin atas terjadinya bencana ini, semoga kedepan bencana serupa tidak terjadi lagi,” ujar pria kelahiran Cirebon tersebut.(Humas Ikrar/red)
0 comments:
Posting Komentar
Silahkan Berkomentar...
- Harap sesuai dengan Konten
- Mohon Santun
Terimakasih Telah Memberikan Komentar.