Hot News
13 Juni 2018

Sehat Puasa Bersama HIMA PJKR STKIP Muhammadiyah



suarakuningan.com - Kebanyakan orang Indonesia ketika berbuka puasa sering memakan makanan yang sifatnya panas diantarnya, makanan bersantan, makanan berlemak, gorengan dan yang tidak ketinggalan sambal. Hal ini bisa menimbulkan masalah kesehatan selama berpuasa.

Berangkat dari hal tersebut Himpunan Mahasiswa Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi (HIMA PJKR) STKIP Muhammadiyah Kuningan yang dikomandoi Gunawan Prasetio mempunyai program kerja yaitu bakti sosial bagi-bagi takjil dibulan suci Ramadhan. Tema bakti sosial bagi-bagi takjil yang diusung dalam kegiatan tersebut adalah  “Sehat Puasa Bersama PJKR”. 

“Alhamdulillah ratusan takjil dapat kami bagikan dan ini merupakan agenda rutin tahunan dari HIMA PJKR, disamping untuk memupuk rasa solidarisme juga rasa sosialisme baik antar anggota dan juga masyarakat sesuai slogan kami satu kami keluarga,” ungkap Rani Noprianti selaku ketua pelaksana. 

Didampingi Wakil Ketua HIMA PJKR M.Khalid Yusup menambahkan, “yang berbeda dalam kegiatan ini adalah takjilnya, kami bekerja sama dengan PT.Bintang Toedjoe memberikan takjil berupa produk Panas Dalam yang bisa meredakan gejala panas dalam seperti tenggorokan kering, saiawan dan bibir pecah-pecah. Jadi takjil itu tidak hanya manis dan enak saja tapi juga sehat”.

Acara yang dilaksanakan pada hari Selasa di Bunderan Cijoho tersebut menyita perhatian khalayak ramai dan pengguna jalan. HIMA PJKR mengucapkan banyak terima kasih kepada pihak yang ikut terlibat dalam mensukseskan kegiatan bagi-bagi takjil, semoga lelah ini menjadi lillah.Amiin.(HIMA PJKR/red)
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 comments:

Posting Komentar

Silahkan Berkomentar...
- Harap sesuai dengan Konten
- Mohon Santun
Terimakasih Telah Memberikan Komentar.

Item Reviewed: Sehat Puasa Bersama HIMA PJKR STKIP Muhammadiyah Rating: 5 Reviewed By: SuaraKuningan