Hot News
7 November 2018

Kang Ebit, Dari Hobi Koleksi Kini Jual Beli Barang Antik




suarakuningan.com - Di beranda, terlihat belasan barang hingga kursi meja antik. Beberapa lemari kuno, kaset jadul dan hiasan serta perabotan rumah tangga antik memenuhi ruangan depan saat masuk ke Gerai Antik "Kang Ebit".

Barang-barang antik ini benar-benar produk lama, bukan "replika" buatan baru dengan model lama.
 
Rumah yang berada di belakang Kampung Uniku Pramuka ini, kerap dikunjungi para penyuka barang jadul, barang antik, maupun kuno.

"Sejak SMA, saya suka mengoleksi barang yang paling antik. Kalau bisa yang tidak banyak dimiliki orang. Perburuan demi perburuan saya susuri hingga luar kota Kuningan," ujar pria bernama lengkap Wiwied Widyanto ini.

Pria muda yang ramah ini mengisahkan hobinya, yang kemudian membawanya ke bisnis jual beli barang antik.

"Pengiriman ke luar kota pun dipenuhi, kecuali barang-barang yang cukup bernilai tinggi, saya usahakan kirim sendiri," ujarnya tanpa merinci benda apa saja yang dimaksud.

Koleksi batu mulia nya pun, masih cukup banyak, mulai dari khas Kuningan sampai yang dari luar negeri.

Di galeri barang antik Kang Ebit, penulis serasa terlempar ke masa kecil, dengan TV tabung dan radio dua band Dongeng Enteng Mang Jaya. Penulis menyempatkan berfoto.

"Banyak juga yang kemari, tidak hanya berbisnis, tapi sekedar berfoto dengan berlatar barang-barang antik," imbuh Kang Ebit.

Untuk yang berminat dengan barang antik di Kuningan, dapat melihat koleksinya di Facebook Wiwied Ebiet Widyanto.(red)
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 comments:

Posting Komentar

Silahkan Berkomentar...
- Harap sesuai dengan Konten
- Mohon Santun
Terimakasih Telah Memberikan Komentar.

Item Reviewed: Kang Ebit, Dari Hobi Koleksi Kini Jual Beli Barang Antik Rating: 5 Reviewed By: SuaraKuningan