Hot News
24 Oktober 2019

Oktober Festival SMAGAR, Rangkaian Acara 7 Hari Besar di Bulan Oktober


suarakuningan.com - Terdapat lebih dari tujuh hari besar nasional di Oktober. Diantaranya adalah hari kesaktian pancasila, batik nasional, santri nasional, dan sumpah pemuda. 

Berdasarkan hal itu, OSIS SMAN 1 Garawangi menyelenggarakan kegiatan dengan nama Oktober Festival (Octfest) yang mengusung tema satukan ragam perbedaan kukuhkan pondasi kewarganegaraan dengan berlandaskan keimanan dan ketaqwaan. Kamis, 24/10.

Dalam sambutan dan sekaligus membuka octfest, kepala sekolah, Drs. H. Rukadi, M.Pd. mengatakan bahwa betapa pentingnya persatuan dan kesatuan. Jangan melihat perbedaan tapi jadikan perbedaan itu untuk  lebih bersinergi dan berkreativitas agar kebersamaan terjalin baik.

Rukadi berharap dengan kegiatan ini memunculkan siswa yang mampu bersaing di tingkat yang lebih tinggi, minimal tingkat kabupaten.

"Mari maknai setiap jenis lomba, ikuti dengan menjunjung sportivitas dan tangguh jawab", tambahnya.

Ketua pelaksana Octfest, Dzaki Fairuz Salam berharap agar kegiatan ini berjalan lancar dan diapresiasi oleh siswa. 

Salah satu siswa yang mengapresiasi kegiatan , Adila Izzaturrahmah mengatakan bahwa kegiatan ini sangat positif karena dapat mengembangkan bakat dan minat siswa. 

Berdasarkan pengamatan redaksi,  lomba peragaan baju muslim mendapat apresiasi lebih dari civitas akademika sekolah. Juri yang meloloskan Dwi Gita Maharani sebagai juara pertama mendapat respon positif. "Riasan make up yang rapih, luwes dalam berjalan, lancar dalam menjawab pertanyaan dan paling fashionable", ujar Reta.

Di akhir kegiatan diumunkan pemenang lomba. Peragaan busana muslimah  diraih oleh perwakilan kelas XII IPS 3, XII IPS 4, dan X  MIPA 2. Pembacaan UUD 1945 diraih Yoga Permana perwakilan kelas XI IPS 3, Ainun Alifaturrahman perwakilan kelas XI MIPA 4, dan Tika Santika perwakilan kelas XII MIPA 4. Baca Puisi Gina Listiyani perwakilan kelas XII MIPA 5, Rio Maryanto perwakilan kelas 12 IPS 4, dan Astutiani perwakilan  kelas XII IPS 2. Pembuatan cover novel diraih perwakilan kelas XI MIPA 1, X MIPA 1, dan X MIPA 4. 

Film parodi diraih  kelas leh kelas XII MIPA, XI  IPS 4, dan XI MIPA 4.  (Red-Yuniawati-Lucita)
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 comments:

Posting Komentar

Silahkan Berkomentar...
- Harap sesuai dengan Konten
- Mohon Santun
Terimakasih Telah Memberikan Komentar.

Item Reviewed: Oktober Festival SMAGAR, Rangkaian Acara 7 Hari Besar di Bulan Oktober Rating: 5 Reviewed By: SuaraKuningan