Hot News
6 Januari 2020

3 Atlet PD SMAGAR Raih Juara Nasional Pencak Silat



suarakuningan.com - Perisai Diri Cabang Kuningan mengirimkan 18 atletnya untuk mengikuti kejuaraan nasional silat antarpelajar V tahun 2019 untuk memperebutkan piala Sultan Hamengkubuwono X.

Kegiatan dengan tema membangun karakter nasionalisme, disiplin, bertanggung jawab, sportifitas, dan solidaritas atlet PD ini berlangsung dari 18-22 Desember 2019 di Surakarta. Kontingen dilepas oleh Ketua Umum PD Cabang Kuningan, Syamsun Munir Alam.

Tiga dari 18 atlet yang mengikuti kejuaraan adalah pelajar SMAN 1 Garawangi. Ketiganya berhasil menyabet 2 emas dan 1 perunggu. Peraih emas atas nama Siska Kurnia dan Anggi Octavia Fransisky. Perunggu atas nama Fendi Permadi.

Medali diserahkan kepada pihak sekolah yang diterima oleh kepala sekolah, Drs. H. Rukadi, M.Pd. pada hari pertama sekolah Senin, 6/1.

Menurut  pembina PD SMAGAR, Nita Agustiyan, S.Pd. mengatakan 4 tujuan kejuaran. Pertama,  memberikan dasar bagi terbentuknya insan manusia berbudi luhur kepada para pelajar sebagai generasi bangsa. Kedua, sarana untuk melahirkan atlet silat Kelatnas Indonesia PD yang tangguh dan berprestasi baik di nasional dan internasional. Ketiga, menumbuhkembangkan karakter mandiri, nasionalisme, disiplin, sportifitas, dan gotong royong di kalangan pelajar. Keempat, menumbuhkembangkan karakter nasionalisme, kekeluargaan dan persaudaraan di kalangan pelajar.

Lebih lanjut Nita mengatakan suka duka mengikuti kejuaraan. "Event ini dijadikan sebagai evaluasi latihan, yang lebih utama untuk silaturahmi dengan keluarga Perisai Diri se-Indonesia. Rasa haru ketika melihat anak didik kitqa behasil meraih gelar juara dengan usaha maksimal mereka. Saingan terberat mereka kontingen dari Provinsi Bali. Untuk dukanya, perjalanan yang ditempuh lumayan jauh kurang lebih 8 jam perjalanan sehingga sedikit menguras stamina atlet. Selain itu, dana yang minim, kebutuhan atlet kurang terpenuhi. Makan dan penginapan atlet sangat sederhana. Namun hal itu tidak menyurutkan semangat kami untuk berprestasi dan meraih gelar juara", ujarnya.

Nita berharap agar agenda kejurnas ini menjadi agenda rutin sekolah setiap tahun. "Semoga Kejurnas VI di Malang atlet PD SMAGAR dapat berlaga dengan lebih baik lagi", ujarnya bersemangat.

Tak kalah semangatnya dengan pelatih PD. Siska Kurnia yang merupakan anak kedua Rasid dan Rukinah, lahir 8 Maret 2003  mengatakan bahwa pengalaman kemarin meraih emas pada Kejurnas V menjadi pondasi bagi dirinya untuk meraih prestasi di kejuaraan-kejuaraan lainnya. "Tak boleh berpuas diri, perjuangan Siska masih panjang, harus terus berlatih dan memperbaiki diri menjadi yang lebih baik lagi", ujarnya. (Red-Yuniawati)
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 comments:

Posting Komentar

Silahkan Berkomentar...
- Harap sesuai dengan Konten
- Mohon Santun
Terimakasih Telah Memberikan Komentar.

Item Reviewed: 3 Atlet PD SMAGAR Raih Juara Nasional Pencak Silat Rating: 5 Reviewed By: SuaraKuningan