Hot News
1 April 2020

11 Pejabat Hasil Open Bidding Dilantik


suarakuningan - Dalam upaya mengoptimalkan tugas pokok fungsi instansi di lingkungan pemerintah daerah, kepala instansi definitif sangat penting, mengingat plt memiliki keterbatasan dalam mengambil beberapa keputusan.

Setelah melalui proses penjaringan dan test "open bidding" dari 54 calon pejabat,  11 pejabat lolos menempati posisi yang dilelangkan.

Bertempat di Ruang Rapat Purbawisesa, upati Kuningan H. Acep Purnama, SH.,MH melantik 11 Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Kabupaten Kuningan, Kamis (1/4) dihadiri Forkopimda Kabupaten Kuningan.

Dalam sambutannya H. Acep Purnama menegaskan agar para pejabat baru yang dilantik bisa menghargai program dari pejabat terdahulu dan juga membuat program yang bisa memantapkan kesinambungan program dari instansi sesuai Visi Misi Kabupaten Kuningan.

Selanjutnya bupati menegaskan sumpah jabatan yang diikrarkan harus sepenuhnya diimplementasikan, "karena sumpah yang saudara saudara ucapkan serta dalam hati saudara, bukan hanya dipertanggungjawabkan kepada pimpinan tetapi juga kepada masyarakat dan Alloh SWT," ujarnya.

Bupati menyampaikan, bahwa dalam pelaksanaan tugas dapat bekerja dengan sungguh-sungguh dalam rangka mewujudkan penyelenggaraan Pemerintahan sesuai dengan prinsip "Good Governence" yang pada akhirnya akan berdampak pada terciptanya pelayanan prima kepada masyarakat. Lebih lanjut Bupati mengatakan, sejalan dengan salah satu Nawacita Pemerintah saat ini adalah membuat Pemerintah tidak absen dalam membangun tata kelola Pemerintahan yang bersih, efektif, demokratis dan terpercaya dengan memastikan bahwa Negara hadir/ada di tengah-tengah masyarakat, dalam hal ini Pemkab Kuningan hadir ditengah-tengah masyarakat.

11 Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Kabupaten Kuningan Yang Dilantik
01.SEKRETARIS DPRD KABUPATEN KUNINGAN
MOCHAMAD NURDIJANTO SH.MSI (Kepala Bagian Umum Sekretariat DPRD)
02.KEPALA DINAS PERUMAHAN, KAWASAN PERMUKIMAN DAN PERTANAHAN
Ir. I. PUTU BAGIASNA, MT. (Inspektur Pembantu  Bidang Keuangan dan Aset Inspektrorat)
03.KEPALA DINAS LINGKUNGAN HIDUP KABUPATEN KUNINGAN
WAWAN SETIAWAN, S.Hut. MT. ( Kepala Bidang Tata Ruang Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang)
4.KEPALA DINAS PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DAN DESA KABUPATEN KUNINGAN
Drs. H. DUDI PAHRUDIN, M.Si. (Kepala Bagian Tata Pemerintahan Setda)
5.KEPALA DINAS KESEHATAN KABUPATEN KUNINGAN
Hj. SUSI LUSIYANTI, MM (Sekretaris Dinas Kesehatan)
06.KEPALA DINAS PEMUDA, OLAHRAGA DAN PARIWISATA KABUPATEN KUNINGAN
Dr. H. TOTO TOHARUDDIN, M. Pd. (Kepala Bagian Perekonomian dan Sumber Daya Alam Sekretariat Daerah)
07.KEPALA DINAS SOSIAL KABUPATEN KUNINGAN
Drs. DUDY BUDIANA, M.SI. (Sekretaris Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah)
8.KEPALA BADAN PERENCANAAN PEMBANGUNAN, PENELITIAN DAN PENGEMBANGAN DAERAH KABUPATEN KUNINGAN
Ir. USEP SUMIRAT (Sekretaris Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah)
9.DIREKTUR RSUD “45” KABUPATEN KUNINGAN
DEKI SAEFULLAH, MMKES (Kepala Bidang Pelayanan Rumah Sakit Umum Daerah “45”)
10.STAF AHLI BIDANG KEMASYARAKATAN DAN SDM KABUPATEN KUNINGAN
DIAN FENTI ASMARA, SAP, (Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Setda)
11.KEPALA DINAS PENGENDALIAN PENDUDUK, KELUARGA BERENCANA,PEMBERDAYAAN PEREMPUAN DAN PERLINDUNGAN ANAK KABUPATEN KUNINGAN
TRISMAN SUPRIATNA,S.Pd.M.Pd (Kepala Bagian Administras Pembangunan)
(Bid IKP/DISKOMINFO). (red)
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 comments:

Posting Komentar

Silahkan Berkomentar...
- Harap sesuai dengan Konten
- Mohon Santun
Terimakasih Telah Memberikan Komentar.

Item Reviewed: 11 Pejabat Hasil Open Bidding Dilantik Rating: 5 Reviewed By: SuaraKuningan