Bertempat di Desa Cisantana Kecamatan Cigugur, Senin (21/12) kegiatan dibuka oleh Wakil Bupati HM. Ridho Suganda yang juga Ketua Penasehat FKUB Kuningan.
Hadir pula dalam kesempatan tersebut Kemenag Kanwil Jabar diwakili Kepala kemenag Kuningan, Dr.H. Hanif Hanafi, M.Si, Kepala Cabang Dinas Kehutanan Wil. VIII, Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan, Ketua MUI Kecamatan Cigugur, Danramil, Perwakilan Gereja-geraja, serta pemerintah desa dan organisasi serta para tokoh di lingkungan Desa Cisantana.
Dalam sambutan Bupati yang dibacakan HM. Ridho Suganda menyampaikan bahwa pemerintah meangapresiasi kegiatan jalan sehat ini. Semakin banyaknya terbiasa berkendara motor, kita malas untuk bergerak atau berjalan. Dengan kegiatan ini diharapkan masyarakat mulai dibiasakan kembali berolahraga meskipun hanya jalan kaki.
Bupati juga mengapresiasi penanaman pohon sebagai bagian dari pelestarian lingkungan. Karena seperti diketahui, Kabupaten Kuningan telah dicanangkan sebagai Kabupaten Konservasi.
Dalam sambutannya, Ketua FKUB KH. Achidin Noor, MA menyampaikan bahwa tujuan kegiatan adalah membangun semangat kerukunan untuk terwujudnya suasana damai dan Sejahtera. Simbol riilnya adalah penanaman pohon Kerukunan, yang diawali dialog penguatan kerukunan.
Menurut Ketua Panitia, Ugin Lugina, kegiatan yang mengambil tema “Melalui jalan sehat dan Penanaman Pohon Kerukunan, kita kokohkan hidup rukun dan damai” ini diawali dengan sesi dialog kerukunan yang bertujuan mengembangkan Desa Sadar Kerukunan demi terwujudnya suasana damai dan sejahtera.(red)
0 comments:
Posting Komentar
Silahkan Berkomentar...
- Harap sesuai dengan Konten
- Mohon Santun
Terimakasih Telah Memberikan Komentar.