Zidane melanjutkan, GESIT diawali dari tahun 2014 hingga sekarang. Dan tema dari acara 6ESIT (GESIT ke 6) ini adalah "Transisi" dengan diartikan bahwa GESIT tahun ini adalah gesit yang berbeda dari GESIT-GESIT sebelumnya.
“GESIT kali ini dari segi kondisi, tempat, pelaksanaan, persiapan semuanya pun mengalami transisi kepada kondisi pandemi ini,” ucapnya.
Lebih jauh Zidane memaparkan tujuan diadakannya event ini pun adalah untuk mengembangkan kreativitas dari siswa/i SMP dan SMA ITUS. Lalu menjadikan event ini sebagai ajang kompetisi untuk mengembangkan potensi pelajar khususnya siswa/i SMP dan SMA di Indonesia.
Kegiatan ini pun berisikan 3 kegiatan diantaranya lomba-lomba yaitu ada lomba fotografi, desain poster, baca puisi, pidato SMP dan SMA sederajat tk. nasional dengan sasaran participan seluruh pelajar di Indonesia SMP dan SMA sederajat.
Lalu kegiatan yang kedua yaitu webinar dengan mengundang pemateri-pemateri ternama dan webinar ini pun dibuka secara umum dan gratis dengan sasaran audience yaitu usia 13-25 tahun dan juga kegiatan kita pun ada pameran virtual untuk menampilkan karya-karya pelajar.(red)
0 comments:
Posting Komentar
Silahkan Berkomentar...
- Harap sesuai dengan Konten
- Mohon Santun
Terimakasih Telah Memberikan Komentar.