Hot News
25 Juni 2021

Kerajinan Tas Buah Berenuk Mang Arif Makin Disukai


suarakuningan.com – Buah berenuk yang berwarna hijau seukuran melon di era 80 an dipakai di acara Agustusan (Peringatan Hari Proklamasi Indonesia). Biasanya dilumuri oli lalu diselipi uang logam, dan kemeriahan pun tak terperi saat para peserta gigit uang koin berlumuran oli di wajahnya.

Kini buah berenuk (nama latin Crescentia cujete ) makin dikenal dikalangan para penyuka handycraft (kerajinan tangan). Aneka kerajinan buah berenuk berbentuk tas, gantungan kunci hingga toples makin diminati.

Kang Arif, salah satu pengrajin buah berenuk di Kabupaten Kuningan, tepatnya di Desa Karangtawang Kecamatan Kuningan, kerap memproduksi kerajinan tas dan gantungan kunci berbahan buah berenuk. 

Selain kerajinan buah berenuk, Kang Arif membuat pot pot bunga dari batok kelapa dan asbak kayu berukir.

Makin populernya kerajinan tas buah berenuk buatan Kang Arif ini setelah para pembeli karyanya turut mempromosikan di akun media sosial. Banyak netizen akhirnya tahu, bahwa kerajinan buah berenuk ini mulai dijual di lapak lapak dagang online. Beberapa warga memilih membeli langsung produk lokal buatan Kuningan kang Arif ini.

Saat pameran di Desa Cibuntu 3 tahun lalu, dimana artis ibukota Krisna Mukti yang hadir saat itu, tertarik dan membeli tas buah berenuknya.

“Untuk ready stok, kita usahakan, tetapi pemilihan buah dan proses pengerjaan yang cukup memakan waktu, jadi untuk yang mau beli silahkan pesan terlebih dahulu. Mudah-mudahan seiring waktu, kita dapat ready stok untuk buah berenuk,” ujar Kang Arif saat ditemui di kediamannya.

Tas kerajinan Kang Arif  meski belum booming di Kabupaten Kuningan, tetapi sudah terkenal di kalangan penyaka kerajinan unik dan para bolanger (para penyuka aktivitas alam bebas).

Mang Kentung salah satu bolanger yang telah berkecimpung 12 tahun eksplorasi kabuyutan dan situs di Kabupaten Kuningan, terpaksa membeli lagi tas berenuk Kang Arif. “saat ngabolang kami bertemu dengan tukang bolang asal Jakarta yang memaksa membeli tas buah berenuk yang dipakai, yah terpaksa saya lepas. Dan saya membeli lagi dari Kang Arif,” ujarnya.

Untuk yang berminat silahkan memesan melalui kontak Whatsapp 0831-0757-9587 (red).


  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 comments:

Posting Komentar

Silahkan Berkomentar...
- Harap sesuai dengan Konten
- Mohon Santun
Terimakasih Telah Memberikan Komentar.

Item Reviewed: Kerajinan Tas Buah Berenuk Mang Arif Makin Disukai Rating: 5 Reviewed By: SuaraKuningan