Setelah tersiar kabar bahwa ada seorang bayi yang lahir di RS Juanda yang merupakan putra dari Bapak Irawan dan Ibu Sriyani terkendala biaya untuk menunaikan pembiayaan kelahiran putra mereka di rumah sakit.
Kemudian pihak dari KWK yang diwakili kang Dadali dan kang Purwana melakukan survey atas kebenaran kabar tersebut. Setelah dikonfirmasi kebenarannya, KWK sigap melakukan pengumpulan donasi dana baik dari anggota ber-KTA maupun simpatisan untuk membantu biaya rumah sakit keluarga ibu Sriyani.
Alhamdulillah puji syukur kepada Allah SWT, atas mediasi KWK pihak Rumah Sakit dalam hal ini owner Ibu Hj. Rini berkenan membebaskan semua biaya rumah sakit keluarga Bapak Irawan/ Ibu Sriyani yang berdomisili di desa Gereba Kecamatan Kramatmulya ini sehingga bisa kembali pulang membawa bayi mereka.
KWK menghaturkan terimakasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada Ibu Hj. Rini dan pihak RS Juanda atas kemurahan hatinya.
Pada saat yang sama selama tiga hari telah terkumpul dana donasi dari anggota dan simpatisan KWK dengan total jumlah Rp. 4.550.000.
Dikarenakan tujuan utama giat ini untuk membantu menanggulangi biaya rumah sakit keluarga ibu Sriyani telah tercapai, maka dana yang terkumpul tetap diberikan untuk membantu biaya bayi dan keluarga ibu Sriyani yang memang tidak mampu ini.
Sebagai wujud kepedulian terhadap sesama sekaligus dalam rangka Milangkala KWK ke-4. Bantuan diberikan kepada ibu Sriyani dan keluarga berupa uang tunai secara dua tahap. Tahap pertama sebesar Rp. 2.000.000 pada hari jumat 19 November 2021 dan tahap ke 2 ini sebesar Rp 2.550.000 pada hari selasa 23 November 2021 sehingga total sebesar Rp. 4.550.000.
Bantuan diberikan langsung kepada keluarga oleh Ketua KWK Korwil Kuningan Kang Yasir, Sekwil Neng Pipin, Wakil Ketua Umum KWK Pusat Kang Yan dan Pengurus Pusat Kang Purwana, Kang lwan Danon, serta disaksikan oleh pemerintah desa Gereba yakni Kaur Ekbang Bapak Muhamad Rois.
Selain bantuan tunai, diberikan pula bantuan satu unit sepeda motor matic dari Ibu Dra. Hj. Yohana Yusup (Pembina KWK) yang diterima oleh suami Ibu Sriyani yakni Bapak Irawan.
0 comments:
Posting Komentar
Silahkan Berkomentar...
- Harap sesuai dengan Konten
- Mohon Santun
Terimakasih Telah Memberikan Komentar.