Hot News
14 Januari 2022

Seri Tulisan: Menepi Dalam KerinduanMu (MDKM) (2)

“Adakah orang mencintai kemudian melupakannya? (MDKM) (1)


Dr. Iman Subasman, M.Si

(Peneliti PT. Ulive Education Center)

Seri Tulisan: Menepi Dalam KerinduanMu (MDKM) merupakan tulisan bersambung.

Sebelumnya: Seri Tulisan: Menepi Dalam KerinduanMu (MDKM) (1)


"Temukan Orang yang Menjadikan Sempurna”

Manusia dilahirkan selalu membutuhkan orang lain. Ia tidak lahir sendirian, kemudian sampai beberapa tahun pun usianya ia masih membutuhkan orang lain. Sejak itu pun kita akan selalu tersadar, bahwa hidup ini selalu membutuhkan orang yang bisa menjadikan diri kita tumbuh normal dan bisa menyempurnakan potensi-potensi diri kita.

Namun, hidup itu tidak akan selalu lurus. Hidup bagai jalan menuju puncak gunung yang ekstrim, untuk mencapai puncak akan melewati jalan yang terjal, berlubang, berkelok, berduri dan penuh dengan rintangan. Kadang hidup pun demikian, ada saatnya mengalami saat-saat menguji iman dan kesabaran diri.

Dalam kondisi yang sangat berat itu kita bagai hidup sendirian, seakan tak ada teman yang mau tersenyum dan mendengar apapun tentang kesulitan hidup. Dunia seakan menyempit dan langkah seakan tak menapak di tanah bumi.

Mengatasi kondisi yang rumit itu tidak mudah, jika kita punya teman mungkin akan sedikit meredakan sesak dada. Namun juga tidak 8mudah, karena sama halnya dengan diri kita teman pun mempunyai problem tersendiri dalam hidup ini. Namun masalah ini harus segera selesai, tidak mungkin kita hanya membiarkan batin menyerah dengan keadaan yang sangat menekan batin itu. Sahabat dalam kondisi seperti itu, temuilah sahabatmu, rengkuhlah dan sapalah ia dengan kelembutan lisanmu, gelitik hati lembut lubuk hatimu. Kamu tak mesti berkata apapun tentang yang kamu alami, cukuplah datang padanya, karena ia sahabat dekatmu. Ia adalah sahabat terdekatmu yang selalu rindu denganmu. Renungkanlah kalimat ini “aku (Alloh Swt) adalah sahabat dekatmu…” maka sujudlah padanya. Kalimat singkat itu tertulis dalam akhir halaman kitab bidayatul hidayah, karya Imam Al Ghazali.


  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 comments:

Posting Komentar

Silahkan Berkomentar...
- Harap sesuai dengan Konten
- Mohon Santun
Terimakasih Telah Memberikan Komentar.

Item Reviewed: Seri Tulisan: Menepi Dalam KerinduanMu (MDKM) (2) Rating: 5 Reviewed By: SuaraKuningan