Hot News
8 April 2022

Puisi Puisi: Sudut Pandang

 

Untuk bisa memahami segala

Ada cara dan upaya

Dengan Ilmu dan motivasi

Tekad hati untuk lebih mengerti

 

Mencoba memahami satu hal yang baru

Tanpa menghilangkan pondasi awal

Menerima sebagai bagian Ilmu

Menyesuaikan dengan hal ihwal

 

Untuk membuat fikiran terbuka

Ada kata yang berma'na

Menetap dan bertahta

Tiada berubah dari semula

 

Diam dalam hati

Tak ada penolakan lagi

Jadi kebiasaan yang melekat

Tak goyah tak berkarat

 

Lalu melihat keluar dan sekitar

Memandang dengan penuh arti

Meneliti dan menalar

Agar ma'na di dapati

 

Sungguh sudut pandang tak mudah berubah

Walau ada alasan yang nyata

Karena memandang tak salah

Dan bukan hanya dengan mata

 

Fikir itu mempengaruhi

Cara berjalan bahkan berlari

Menghadapi hujan ataupun panas

Melihat alam begitu luas

 

Maka ketika kau melihatnya dari sudut matamu

Lalu kau mendapatinya, penuh kekurangan

Itu karena hatimu menginginkan kesempurnaan

 

Namun jika matamu melihat ada yang baik

Walau kecil dan hanya setitik

Itu adalah caramu menerima

Dari sudut yang berbeda

 

Satu dan lain mata, akan melihat hal berbeda

Dari sudut mana melihatnya, 

Fikir yang mana yang menunjuknya

Rasa apa yang mempengaruhinya

 

Puisi

Eli Solihati 

Pengajar SuperCamp Riyadlul Huda

Kuningan

  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 comments:

Posting Komentar

Silahkan Berkomentar...
- Harap sesuai dengan Konten
- Mohon Santun
Terimakasih Telah Memberikan Komentar.

Item Reviewed: Puisi Puisi: Sudut Pandang Rating: 5 Reviewed By: SuaraKuningan